Demo Image
Mini Lokakarya Lintas Sektor  dan deklarasi ODF kecamatan Pacet

Mini Lokakarya Lintas Sektor dan deklarasi ODF kecamatan Pacet

Lokakarya Mini Lintas Sektoral merupakan pertemuan antar petugas puskesmas dengan sektor terkait untuk meningkatkan kerjasama tim, memantau cakupan pelayanan puskesmas, dan membina peran masyarakat secara terpadu agar dapat meningkatkan fungsi puskesmas. Puskesmas  Pacet pada hari selasa, 26 Juli 2022 pun mengadakan mini lokakarya  Lintas sektor dimana kegiatan ini sangat diperlukan sebagai upaya peningkatan kerjasama lintas sektoral. Koordinasi kegiatan sektoral sangat penting untuk keberhasilan pembangunan kesehatan.

Selain itu pada hari yang sama diadakan juga kegiatan deklarasi ODF ( Open Defecation Free ) yang menjadi penanda perubahan perilaku dan komitmen warga desa untuk tidak melakukan pencemaran lingkungan melalui kebiasaan buang air besar sembarangan. Deklarasi ODF bertujuan untuk mengubah perilaku hidup sehat tanpa buang air besar di sembarang tempat . Masyarakat juga harus ikut andil dalam menjaga kebersihan lingkungan dan wilayahnya masing-masing dengan tidak membuang sampah ke sungai dan Buang air besar di sungai.

@ Designed By Dinas Komunikasi & Informatika Kab. Mojokerto